-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Definisi Organisasi

Post a Comment
Organisasi Menurut Darwis Suryantoro adalah suatu pengaturan orang-orang yang sengaja untuk mencapai tujuan tertentu. Beberapa pengaturan tersebut sudah kita ketahui terjadi di banyak bidang. Misal pada instansi sekolah, pemerintahan, kampus, bank. Semua dapat kita jumpai sehari-hari.

Organisasi menurut Stoner adalah suatu pola hubungan-hubungan yang memalui mana orang-orang di bawah pengarahan manajer mengejar tujuan bersama.\

Organisasi menurut Siagian (1997:138-141) adalah setiap bentuk perserikatan antara dua orang lebih yang bekerja sama untuk tujuan bersama dan terikat secara formal dalam persekutuan mana selalu terdapat hubungan antara seorang atau sekelompok orang yang disebut pimpinan dan seorang atau sekelompok orang lain yang disebut bawahan.

Organisasi menurut James D. Mooney adalah bentuk setiap perserikatan manusia untuk mencapai tujuan bersama.

Louis Allen yang dikutip oleh The Liang Gie (1974 : 61) Organisasi adalah suatu sistem mengenai pekerjaan-pekerjaan yang dirumuskan dengan baik, dan masing-masing pekerjaan itu mengandung sejumlah tugas,wewenang, dan tanggung jawab tertentu, keseluruhannya disusun secara sadar agar orang-orang dari badan usaha itu dapat bekerja sana secara efektif alam mencapai tujuan mereka.

Menurut Waldo (1985:116) Organisasi adalah struktur hubungan-hubungan antara orang-orang berdasarkan wewenang dan bersifat tetap dalam suatu sistem administrasi.

Organisasi menurut Burky dan Perry. 1998 adalah sebuah kesatuan yang terdiri dari sekelompok orang yang bertindak secara bersama-sama dalam rangka mencapai tujuan bersama.

Definisi Organisasi menurut Philiph Selginck adalah pengaturan personil guna memudahkan pencapaian beberapa tujuan yang telah ditetapkan melalui alokasi fungsi dan tanggung jawab.

Definisi Organisasi menurut Daniele. Grifitths (1959) adalah seluruh orang-orang yang melaksanakan fungsi berbeda tetapi saling berhubungan dengan dikoordinasikan agar sebuah tugas dapat diselesaikan.

Menurut Schein Organisasi adalah suatu koordinasi rasional kegiatan sejumlah orang untuk mencapai tujuan umum melalui pembagian pekerjaan dan fungsi lewat hirarki otoritas dan tanggung jawab.

Organisai menurut Dimock, adalah perpaduan secvara sistematis daripada bagian-bagian yang saling ketergantungan/berkaitan untuk membentuk suatu kesatuan yang bulat melalui kewenangan, koordinasi dan pengawasan dalam usaha mencapai tujuan yang telah ditentukan.

Menurut W.J.S Poerwadarminta, Organisasi adalah susunan dan aturan dari berbagai-bagai bagian (orang dsb) sehingga merupakan kesatuan yang teratur.

Definisi Organisasi menurut Diana Siregar, Organisasi merupakan suatu sistem aktivitas kerjasama yang dilakukan oleh dua orang atau lebih.

Definisi Organisasi menurut J.R Schermerhorn, Organisasi adalah kumpulan orang-orang yang bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama.

Definisi Organisasi menurut Jeff Cartwright (1999) Adalah keseluruhan rentangan dan sistimatis dan aktivitas manusia yang dialihkan sebagai proses pembelajaran untuk mencapai tujuan tertentu yang sedapat mungkin sesuai dengan lingkungan.

Related Posts

Post a Comment