“Buat apa ya..? si blogger ini nulis artikel, bahas ini
itu, bisa dicopy paste lagi”
“Kurang kerjaan kali yee...”
Tiba-tiba lihat tombol donasi
“iih.. tombol apaan sih... ngemis aja. Kalo mau nulis yaa
nulis”
Anda ketika berkunjung ke blog atau website sering melihat ada
blog yang dibawah postingannya memasang tombol/ banner donasi kecil dengan logo
bank atau paypal, untuk mencoba mengetuk hati pengunjung atau dermawan dengan
senang hati agar membantu menyisihkan sebagian rezeki mereka untuk membantu
biaya pengembangan blog.
Pantaskah kiranya seorang blogger meminta donasi seikhlasnya kepada pengunjung ?
Ada banyak tanggapan dari visitor/ pengunjung dalam
menanggapi hal ini, ada yang mencemooh
ada pula dermawan yang menanggapinya dengan baik (baguslah ada donasinya
sebagai rasa syukur saya walaupun seadanya).
Kalau anda sering mencari informasi seperti tulisan makalah,
tugas lewat google, pasti anda akan mudah mendapatkannya, jika tidak sesuai
pasti milih yang lain lagi atau ngutip sebagian untuk sekedar menambah yang
sudah ada atau copy paste seluruhnya... enak kan...
Tidak bisa dipungkiri bahwa proses dalam menciptakan sesuatu
pastilah membutuhkan waktu, pikiran dan tenaga. Namun, selain itu sebenarnya
mereka juga telah rela berkorban tidak sedikit finansial/ keuangan untuk
mengelola blog mereka.
Anda membuka google mencari informasi seperti artikel,
makalah, tugas pasti harus punya hp atau laptop yang terhubung kejaringan yang
juga membutuhkan koneksi dan yang pastinya juga butuh biaya. Apalagi mereka
yang mengelola blog tentu membutuhkan koneksi internet yang membutuhkan paket
data atau jaringan wifi, sehingga anda dapat membaca atau sekedar membukanya.
tidak semua mempunyai keinginan dalam menciptakan sesuatu, karena semuanya bukanlah suatu perkara mudah, anda mungkin hanya membutuhkan beberapa menit saja untuk membuka, membaca bahkan mengcopypaste, tapi bagi seorang blogger dalam membuatnya bisa memakan waktu selama 1 jam bahkan lebih.
Selain koneksi internet dari paket data atau jaringan wifi,
seorang blogger untuk menyewa hosting dan domain juga membutuhkan biaya
tambahan untuk menyewa hosting serta domain untuk blog yang dikelola walaupun tidak
semua blogger.
Para blogger untuk pertama kali merawat blog sebelum ada
iklan adsensenya pasti mengeluarkan modal untuk membiayai pengelolaan blog
mereka. Bahkan ada yang menjual artikelnya kepada pengunjungnya dengan harga
tertentu.
Bukalah blog atau website kecil maupun besar di luar negeri,
dihalamannya kebanyakan menyediakan tombol donasi paypal, itulah yang menjadi
inspirasi. Jika pengunjung sedang berbaik hati, maka tidak menutup kemungkinan
blogger akan mendapatkan donasi dari pengunjungnya.
Post a Comment
Post a Comment