-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Pengertian dan Penjelasan tentang Perangkat Pembelajaran

Post a Comment

  Perangkat pembelajaran adalah suatu komponen yang dimiliki oleh guru untuk digunakan dalam pembelajaran. Dengan adanya perangkat pembelajaran ini guru lebih mudah untuk mengajar. Tersediannya perangkat pembelajaran yang baik diperlukan agar guru dapat melatihkan keterampilan proses sains siswa dalam pembelajaran. Perangkat pembelajaran terdiri dari silabus, rencana proses pembelajaran (RPP), lembar kerja peserta didik (LKPD).

Tersedianya perangkat pembelajaran yang berkualitas merupakan salah satu faktor yang dapat menunjang proses pembelajaran berjalan dengan baik dan dapat meningkatkan mutu pendidikan ( Syafiuddin dkk, 2017).

Perangkat pembelajaran dikatakan valid, berarti perangkat tersebut layak untuk digunakan. Dalam hal ini validitas perangkat pembelajaran ditinjau dari validitas isi dan validitas konstruknya. Validitas isi menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran yang dikembangkan didasarkan atas rasional teoritik. Hal ini berarti dalam pengembangannya didasarkan atas teoriteori yang digunakan sebagai pedoman dalam merumuskan dan menyusun perangkat pembelajaran. Validitas konstruk menunjukkan keterkaitan antar komponen-komponen dalam perangkat pembelajaran. Untuk melihat validitas konstruk, dimintakan pendapat para ahli. Validitas perangkat pembelajaran diperoleh melalui lembar validasi. Perangkat pembelajaran yang dikembangkan dikatakan praktis apabila mudah dan dapat dilaksanakan oleh guru dan siswa. Kepraktisan perangkat pembelajaran diperoleh melalui lembar keterlaksanaan, angket respons siswa, dan angket respons guru terhadap keterlaksanaan perangkat pembelajaran. Perangkat pembelajaran dikatakan efektif, berarti perangkat pembelajaran tersebut telah mencapai sasaran yang diharapkan. Keefektivan perangkat pembelajaran diukur berdasarkan ketercapaian tujuan pembelajaran dengan menggunakan perangkat pembelajaran yang dikembangkan (Mertayasa, 2012).

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa perangkat pembelajaran adalah salah satu komponen yang dipesiapkan oleh tenaga didik sebelum melakukan kegiatan pembelajaran. Selain itu perangkat yang harus dimiliki jika dikatakan valid, praktis dan efektif. Perangkat pembelajaran terdiri dari silabus, rencana proses pembelajaran, lembar kerja peserta didik (LKP), bahan ajar dan instrument evaluasi atau penilaian hasil belajar peserta didik.


Related Posts

Post a Comment